-->

Tips Mendaki Kawah Ijen, Moment Blue Fire Terbaik di 2024 !

Tips Mendaki Kawah Ijen, Moment Blue Fire Terbaik!
Source Ig @backpakermanis_

 Kawah Ijen adalah destinasi pendakian yang sering dikunjungi wisatawan dari berbagai rentan usia, oleh karena itu guna edukasi wisatawan khususnya bagi mereka yang tidak terbiasa mendaki gunung berikut penulis sampaikan tips mendaki Kawah Ijen dan mendapat fenomena alam Blue Fire. Ijen merupakan gunung berapi aktif yang terletak di perbatas Kab. Bondowoso dan kab. Banyuwangi. Ijen sendiri memiliki ketinggian ±2700mdpl namun memiliki spot wisata dunia pada ±2400mdpl yaitu pada caldera-nya dimana bisa memancarkan fenomena alam api biru alami dimana hanya ada 2 tempat didunia ini. Trek Ijen sendiri merupakan trek tanah batu berpasir serta minim jalan landai. tidak jarang banyak orang yang ingin mendaki gunung Ijen namun gagal. Pada laman ini penulis akan membagikan tips mendaki kawah ijen dan mendapatkan fenomena alam blue fire yang eksotis bagi sobat yang kemungkinan besar bisa berguna bagi semua orang yang akan mendaki di Ijen. 


Tips Berwisata Mendaki Gunung Kawah Ijen

Tips ini saya bagi menjadi 4 jadi silakan siapkan cemilan agar anda tidak bosan. Oke langsung saja tips yang pertama yaitu:

Solo Hiking Gunung Ijen

Jam terbaik untuk view Blue Fire adalah pada 02.00-03.30 dengan estimasi perjalanan dari camp ground paltuding sekitar 1-5 jam tergantung bagaimana fisik dan perjalanan anda. Solo hikking-pun cukup mudah dilakukan belum lagi Ijen terkesan gunung yang ramai, serta sudah ada lampu-lampu kecil yang menerangi dijalan. Untuk melakukan Solo Hikking untuk jam nya silakan dikondisikan sendiri terhadap fisik anda karena trek menuju Ijen Blue Fire yang tanpa bonus itu. banyaknya pos pos yang sangat nyaman untuk istirahat serta shelter diatas kawah pun bisa kita gunakan untuk tidur (tetap gunakan matras, SB dan selalu jaga kebersihan). 

Tips Pendakian Solo Hiking di Gunung Ijen

  1. Anda bisa untuk tidur di camp ground ataupun shelter sebelum treking.
  2. Tentukan jam treking anda dengan bijak.
  3. Gunakan pakaian standart SOP dan penerangan yang cukup.
  4. Bawa perbekalan yang cukup.
  5. Jika anda sampai kawah sebelum pukul 02.00 anda bisa istirahat terlebih dulu di shelter.
  6. Jangan istirahat di tengah trek (tidur).
  7. Tetap fokus, beberapa bagian trek langsung bertemu dengan jurang.


Mendaki Bersama Tim

Mendaki bersama teman, keluarga, mantan memang menyenangkan namun juga fisik anggota tim anda juga bisa menjadi beban. Ijen merupakan gunung yang sudah banyak orang gagal sampai dicaldera, jadi dengan tips ke 2 ini semoga liburan anda dapat menyenangkan.

Prosedur sederhana team hikking di Ijen

  1. Tunjuk Leader yang bisa mengerti semua keadaan tim serta bagian Navigasi untuk memimpin atau memandu jika tim anda tidak ada yang pernah kesana.
  2. Bagi rata logistik, P3K sesuai fisik masing-masing.
  3. Anda juga bisa memilih untuk tidur di CG atau pos dengan ketentuan berlaku.
  4. Tentukan Waktu sesuai fisik.
  5. siapkan uang bila mana ada anggota yang tidak kuat untuk menyewa ojek Ijen dengan budget 250-600k.
  6. jalan perlahan jangan saling meninggalkan.
  7. Jangan terlalu ego dengan diri sendiri.
  8. tetap jaga ketertiban saat treking.
  9. Anda juga bisa memanfaatkan tim untuk saling membantu saat di tanjakan yang licin


Menggunakan Porter Lokal Gunung Ijen

Jika anda ingin mencoba menjadi porter anda bisa menggunakan beberapa cara yaitu:

  • - tetap gunakan becak Ijen untuk membawa barang.

Namun jika anda ingin seperti hal nya guide di kebanyakan gunung begini tips nya:

  • Anda bisa memili jalan duluan dan menaruh logistik di tiap pos (sistem pendam/tanam) jika anda masih takut tidak kuat ya soalnya porter kan pekerjaan penuh beban.
  • Berjalan perlahan tapi stabil.
  • Jangan membawa beban melebihi kemampuan.
  • Jangan terburu-buru.


Wisatawan Tanpa Basic Mountainering

Ijen memang destinasi yang sudah mendunia sehingga banyak traveler yang ingin mendaki di Ijen meski tak memiliki skill mountainering sama sekali. sebernarnya tidak sulit kok meski anda tidak ada skill itu. Begini caranya:

  1. Gunakan Jasa becak Ijen
  2. Jika males pake jasa dan pingin jalan cukup jalan aja pelan-pelan 
  3. bawa keperluan secukupnya jangan terlalu berat untuk ukuran daypack maks bobot 4kg 
  4. Jalan dekat pendaki lain meskipun Ijen merupakan gunung 1 jalur.
  5.  Jangan paksakam diri anda.
  6. tetap dengan pakaian standart Ijen.


Pakaian Standart Pendakian Ijen

  1. pakaian 3 lapis (baselayer, pakaian utama, jaket)
  2. Masker belerang (Respirator)
  3. Sepatu Trekking 
  4. Celana panjang
  5. sarung tangan
  6. kacamata


Peralatan standart Pendakian Ijen

  1. Tenda (jika ingin bertenda di CG)
  2. Sleeping bag (alat tidur)
  3. P3K
  4. kompor (jika ingin masak)
  5. penerangan


Destinasi Disekitar Ijen

Dari caldera Ijen pada pukul 04.00 dimana Blue fire tak seindah pukul 02.00 itu anda bisa naik menuju puncak matahari terbit dengan eta 1-2 jam untuk view sunrise yang seru. Selain itu lokasi kawah Ijen yang berada di Bondowoso dan Banyuwangi juga memiliki banyak destinasi wisata di sekitarnya.

Note:

  • jaga kebersihan
  • jaga ketertiban
  • jangan usil saat di caldera
  • ikuti aturan yang ada
  • tetap fokus dan berhati-hati terhadap jalur yang terjal, curam, licin, ataupun jurang
  • tarif becak Ijen 250-600k




0 Response to "Tips Mendaki Kawah Ijen, Moment Blue Fire Terbaik di 2024 !"

Post a Comment

jangan diisi

iklan dalam artikel

iklan display

Iklan dalam feed