-->

Bayar Pakai QRIS: Merchant Atau Buyer, Semuanya Untung!

QRIS adalah standar pembayaran digital melalui aplikasi e-money server based atau mobile banking yang memungkinkan buyyer/seller bertranksaksi dengan cepat hanya melalui scan barcode. Sobat perlu tau jika metode pembayaran menggunakan QRIS terbagi menjadi 3 macam, yaitu: Merchant Presented Mode (MPM) Statis, Merchant Presented Mode (MPM) Dinamis, dan Customer Presented Mode (CPM)
Gambar: Beranda Aplikasi SooltanPay

Perkembangan digital memberikan banyak sekali dampak positif dan memberikan banyak keuntungan. Di era yang semuanya serba digital ini tentu tidak asing lagi jika banyak transformasi teknologi di berbagai bidang, termasuk dalam bidang perekonomian transaksi jual beli, seperti saat dulu kita pasti membawa uang atau kartu ATM di dalam dompet, namun kini kita sudah bisa membayar menggunakan e-wallet di smartphone kita.

Sebagai seorang customer, tentu kita tidak diribetkan lagi dengan harus membawa uang banyak, mengeluarkan dan menghitung uang untuk membayar, atau membawa dompet yang diisi tebal dengan kartu ATM apalagi jika memiliki lebih dari satu kartu ATM. 

Sementara sebagai seller, transaksi yang ringkas dan praktis ini pastinya memberikan banyak kemudahan seperti menghemat waktu, management cashflow lebih mudah, mempermudah pekerjaan dan masih banyak lagi.

Metode pembayaran yang ringkas dalam transaksi jual beli itu kini bisa sobat lakukan dengan Metode pembayaran cashless  Bernama “QRIS”

QRIS merupakan singkatan dari "Quick Response Indonesian Standard", yang merupakan kode QR diatur oleh Bank Indonesia (BI) dan Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia (ASPI) untuk memfasilitasi pembayaran non-tunai di Indonesia. Jadi sobat tidak perlu ragu lagi masalah legalitas penggunaan QRIS. 

Bahkan kini Setiap penyedia Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran (PJSP) berbasis QR (termasuk PJSP asing) telah diwajibkan menggunakan QRIS sebagaimana Bank Indonesia telah mengatur QRIS dalam PADG No.21/18/2019 tentang Implementasi Standar Internasional QRIS untuk Pembayaran


Apa itu QRIS?

QRIS adalah standar pembayaran digital melalui aplikasi e-money server based atau mobile banking yang memungkinkan buyyer/seller bertranksaksi dengan cepat hanya melalui scan barcode. Sobat perlu tau jika metode pembayaran menggunakan QRIS terbagi menjadi 3 macam, yaitu:

  • Merchant Presented Mode (MPM) Statis: QRIS ini biasanya dipajang sebagai stiker atau print out, pengguna tinggal men-scan dan memasukan nominal yang ingin dibayarkan.
  • Merchant Presented Mode (MPM) Dinamis: QR pada metode ini dikeluarkan oleh mesin EDS atau smartphone, jadi merchant yang harus memasukan nominal pembayaran terlebih dahulu dan pengguna tinggal scan QR tersebut.
  • Customer Presented Mode (CPM): Pada metode ini pelangan menunjukan QRIS miliknya untuk di-scan oleh merchant:

Jadi, dengan menggunakan metode pembayaran QRIS tentu sobat tidak perlu lagi bingung untuk mengeluarkan dan menghitung uang, atau sebagai merchant tidak perlu lagi bingung mengumpulkan uang pecahan kecil untuk cashback pelanggan. 

Eits, tapi tidak hanya sampai disitu saja, rupanya masih banyak manfaat lain dengan bertransaksi menggunakan QRIS baik yang dirasakan pelanggan ataupun merchant.


Kenapa Harus Menggunakan QRIS?

Sebagai metode pembayaran cashless pertama yang diluncurkan Bank Indonesia (BI) pada 1 Agustus 2019, QRIS dibentuk dengan karakter “UNGGUL” yang artinya:

  • UNiversal: penerimaan pembayaran menggunakan metode digital apapun melalui satu QR Code
  • GampanG: Transaksi lebih mudah hanya dengan satu kali scan menggunakan smartphone.
  • Untung: Hanya dengan satu QR Code, QRIS menyamaratakan setiap tarif pembayaran dari berbagai e-money.
  • Langsung: Pembayaran digital dilakukan secara real-time dan selesai dengan lebih cepat.

Bank Indonesia (BI) sendiri telah mendukung pembayaran menggunakan QR code karena dinilai memberikan manfaat bagi perekonomian dan masyarakat seperti efisiensi dan efektivitas. Jadi, apa saja manfaat dan kenapa sobat harus menggunakan QRIS?

Manfaat Berlimpah Menggunakan QRIS untuk Merchant

Sebagai seorang pemilik usaha yang telah menggunakan metode pembajaran QRIS, penulis merasa mendapat banyak keuntungan dalam bisnis, meskipun banyak yang berkomentar jika setiap transaksi akan dikenakan biaya QRIS sebesar 0,7% tapi padahal secara harfiah penggunaan QRIS memberikan lebih banyak manfaat.

Berikut beberapa manfaat yang didapat merchat dengan menggunakan QRIS:

  • Proses Transaksi Lebih Cepat dan Mudah karena merchant tidak perlu lagi menyiapkan uang kembalian, just scan and pay,
  • Pembayaran non-fisik dapat mencegah peredaran uang palsu,
  • History transaksi tercatat secara otomatis sehingga memudahkan dan mencegah kecurangan  dalam proses pembukuan,
  • Menghemat biaya oprasional karena cukup menggunakan satu QRIS saja,
  • QRIS dapat menerima pembayaran dari mana saja.

Transaksi Sebagai Pelanggan Lebih Efisien Menggunakan QRIS

Sobat jangan berfikir jika merchant saja yang diuntungkan dari penggunaan QRIS, diatas juga sudah dijelaskan bahwa ada metode QRIS yang menggunakan scan QR milik penggunanya sebagai pelanggan. Meskipun di kebanyakan tempat “Merchant Presented Mode (MPM) Statis” lebih banyak ditemui, jangan berfikir ini hanya menguntungkan merchant saja.

Berikut beberapa manfaat menggunakan QRIS bagi pelanggan:

  • Transaksi lebih cepat tanpa perlu mengantri lama,
  • Pembayaran lebih mudah tanpa perlu mengeluarkan uang,
  • Transaksi terlindungi karena penyelnggara QRIS pasti memiliki izin dan diawasi Bank Indonesia (BI),
  • QRIS dapat menerima pembayaran dari mana saja.

Cara Daftar QRIS Menggunakan Aplikasi SooltanPay

Tertarik untuk menggunakan QRIS? Jangan berfikir proses pembuata QRIS membutuhkan waktu yang lama dengan rentetan langkah-langkah yang ribea, nyata-nya pembuatan QRIS ini bisa sobat buat dalam waktu 1 hari saja menggunakan smartphone kalian. 

"Atau sobat bingung mau bikin QRIS tapi gatau mulai dari mana? Perkenalkan aplikasi “SooltanPay”!"

Aplikasi SooltanPay dikembangkan oleh PT. Telkom Indonesia, Tbk untuk membantu membantu UMKM dalam menyediakan pembayaran berbasis QRIS. By The Way penulis juga menggunakannya dalam pembuatan QRIS, dan bagaimana tanggapan penulis?


“2 kata: Cepat dan Mudah .

Aplikasinya ringan, desain UI tidak membosankan dan banyak fitur lengkap.

Proses registrasi mudah, pengisian form tidak banyak, registrasi bisa dicicil sesempatnya.

Register basic hanya 5 menit, register premium hanya 24 jam."


Tertarik membuat QRIS menggunakan SooltanPay? Berikut langkah-langkah dalam pembuatan proses QRIS menggunakan SooltanPay:

1. Buat Akun Basic SooltanPay:

  1. Unduh Aplikasi SooltanPay di Playstore atau Apple Store, install kemudian klik “Daftar”,
  2. Isi kolom Data Akun (Nama Lengkap, Nomor HP serta Kode Referal jika ada) lalu klik “Selanjutnya”,
  3. Input OTP yang terkirim melalui SMS pada nomor yang telah didaftarkan tadi dan klik “Selanjutnya”,
  4. Buat password untuk masuk ke aplikasi kemudian buat PIN untuk keamanan saat transaksi.
  5. Pahami “Syarat dan Ketentuan” kemudian klik “Setuju”,
  6. Login ke aplikasi menggunakan nomor HP dan password yang sebelumnya dibuat, kemudian masukan PIN dan klik “Konfirmasi
  7. Selanjutnya sobat akan mendapat informasi dari setiap fitur-fitur di aplikasi SooltanPay,
  8. Akun basic sobat telah selesai di buat, selanjutnya sobat dapat langsung upgrade akun ke premium untuk dapat request cetak QRIS resmi dari SooltanPay dan mendapat banyak keuntungan lainnya,

2. Upgrade Akun Basic SooltanPay ke Premium:

  1. Untuk upgrade ke akun premium sobat dapat klik “Upgrade Akun” yang ada di beranda menu utama,
  2. Isi kolom identitas (Nama lengkap dan Nomor identitas sesuai KTP),
  3. Upload foto KTP dan selfie diri dengan KTP sesuai dengan ketentuan,
  4. Isi kolom alamat lengkap, provinsi, kota, kecamatan, dan kelurahan,
  5. Pilih jenis bank penarikan dan nomor rekening untuk untuk penarikan saldo pendapatan. *catatan: Tidak dapat diubah dan jika nama pemilik rekening berbeda dengan nama pemilik usaha, diharuskan melampirkan surat kuasa asli.
  6. Perhatikan kembali data diri yang telah diisi sebelumnya, jika semuanya benar konfirmasi data diri dengan klik “Simpan”,
  7. Isi data toko (nama dan ambil foto bersma dengan tempat usaha sesuai dengan ketentuan), klik “Simpan”,
  8. Isi data alamat toko kemudian klik “Simpan”,
  9. Konfirmasi data toko sobat dengan perhatikan apakah sudah benar, kemudian klik “Simpan”,
  10. Proses upgrade akun selesai, permintaan upgrade akun ini akan di proses 1x24 jam pada hari kerja.

3. Cara Menggunakan QRIS di Aplikasi SooltanPay

Setelah upgrade akun premium disetujui, untuk menampilkan QRIS merchant atau scan QRIS pelanggan sobat hanya perlu klik ikon “Pembayaran” di beranda menu Sooltanpay. Tidak perlu ribet menghitung atau mencari kembalian lagi, semuanya selesai hanya dengan scan dan konfirmasi keamanan (PIN).

Bagaimana? Siap menjadi Sooltan dan bertransaksi menggunakan QRIS?

Keuntungan Membuat QRIS Dengan Aplikasi SooltanPay

Sobat perlu tau, SooltanPay memberikan lebih dari kemudahan dalam menggunakan QRIS. Mulai dari aplikasinya, tidak hanya untuk menampilkan code QR dan scan QR saja, SooltanPay juga menambahkan fitur transaksi pulsa dan tagihan temurah mulai dari Indihome, Telkom, Wifi.i, SooltnNet, BPJS higga Listrik PLN yang pastinya dibutuhkan dalam usaha bisnis. Selanjutnya, ada juga fitur Kelola produk toko dan struk untuk mempermudah transaksi, serta fitur pencatatan cashflow untuk pembukuan lebih efektif dan efisien. 

Tidak sampai disitu saja, manfaat diatas merupakan keuntungan yang diterima Sooltan dengan akun basic saja, jadi masih banyak lagi manfaat yang sobat dapat sebagai Sooltan dengan akun premium. Tidak perlu memikirkan biaya pendaftaran, upgrade ke akun premium 100% Gratis!

Berikut beberapa manfaat keuntugan lain jadi Sooltan setelah upgrade ke akun premium:

  • Komisi per Transaksi 0%
  • Request Cetak QRIS Resmi dari SooltanPay
  • Terima Pembayaran QRIS dari E-wallet manapun
  • Top Up E-Wallet (LinkAja, Dana, ShopeePay, dll)

Tunggu apa lagi, ayo segera gunakan QRIS agar tokomu lebih kekinian dan jangan lupa bergabung menjadi Sooltan untuk dapatkan berbagai keuntungan lainnya.


0 Response to "Bayar Pakai QRIS: Merchant Atau Buyer, Semuanya Untung!"

Post a Comment

jangan diisi

iklan dalam artikel

iklan display

Iklan dalam feed